Minggu, 15 Januari 2012

Meninggal Karena Tidak Ada Asuransi


Asuransi kesehatan merupakan salah satu produk asuransi yang sering ditawarkan. Asuransi kesehatan menjamin kesehatan setiap orang yang tercatat didalam polis asuransi tersebut. Jaminan kesehatan ini biasanya meliputi biaya perawatan untuk rawat inap ,rawat jalan dan operasi. Tentu saja, sebelum mendapatkan hak selalu ada kewajiban. Kewajiban pemegang polis adalah membayar sejumlah uang yang sudah disepakati dalam kurung waktu tertentu.

Seperti jenis asuransi lain, asuransi ini juga menawarkan berbagai tahap  atau kelas yang bisa diambil. Semakin tinggi  sebuah tahap / kelas , semakin besar polis yang harus dibayar nasabah namun semakin tinggi pula service yang diberikan pihak asuransi untuk nasabah tersebut.

Di luar negeri, asuransi kesehatan sangat disarankan untuk setiap warga terutama warga yang memang mampu membayar. Dengan mempunyai polis asuransi ini, warga yang masuk rumah sakit hanya perlu mengeluarkan sedikit uang untuk dokter, perawatan, rawat inap dan obat.

Seorang pria bernama Kyle Willis, warga negara Amerika di bagian negara Ohio harus meninggal pada umur 24 tahun karena tidak memiliki asuransi kesehatan. Kyle pertama kalinya mengeluh sakit pada gigi gerahamnya namun dia tidak bisa mengobatinya karena tidak memiliki asuransi karena harga perawatan rumah sakit di negara Amerika sangat mahal dan sulit bila tidak ada asuransi kesehatan. Sakit gigi yang biasa berubah menjadi infeksi kemudia menjalar ke bagian kepala. Setelah 2 minggu, Kyle Willis dinyatakan meninggal.

Melihat cerita di atas, bisa disimpulkan bahwa asuransi sangatlah penting untuk keadaan yang tidak terduga. Tidak ada orang yang mau sakit atau mengalami kejadian yang merugikan namun masa depan adalah misteri. Keadaan sekarang mungkin baik-baik saja tapi kedepannya tidak bisa ditebak, mungkin makin baik, tetap atau tidak. Lebih baik ada plan B untuk menanggulangi hal yang tidak diinginkan. –hm-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar